Highlight:

Mengintip Dapur Bung Eko

UNTUK kali kedua saya kena ‘kerjain’ sama Bung Darin. Setelah dikasih PR berupa 10 pertanyaan yang sedikit mengutik-utik privasi saya (*halah, sok selebritis*), eh, kok saya dikasih pekerjaan lagi.

Untungnya (ya, orang Jawa itu selalu beruntung), kali ini PR yang harus dikerjakan cuma 8 pertanyaan saja. Lumayan, berkurang 2 pertanyaan.

Okelah kalau beg beg beg begitu. Segera saya garap deh PR-nya. Check it out..!

1. Apakah nama profil blogmu? Apa artinya?
Hmmm, kalau yang dimaksud di sini nickname, maka nick yang saya pakai sekarang adalah Bung Eko. Artinya, ‘bung’ itu me-refer pada panggilan para pejuang di jaman perang kemerdekaan dulu, semoga dengan memakai nama ini saya terinspirasi bahwa ngeblog itu juga merupakan perjuangan. Sedangkan ‘eko’ nama depan saya. ^_^

2. Apakah nama blogmu, apa artinya, dan mengapa dinamakan demikian?
Nama blog saya ya sama dengan nickname, cuma ditambahin ‘dotcom’ saja. Jadi lengkapnya Bung Eko dotcom. Artinya apa ya? Saya juga masih bingung, orang saya memberi nama itu supaya lebih simpel dan mudah diingat karena tidak jauh berbeda dengan nick yang dipakai waktu blogwalking.

3. Sejak kapan tertarik untuk membuat karya tulisan?
Kalau yang dimaksud adalah menulis secara umum, maka saya mulai tertarik menulis (terutama cerpen) sejak mengenal majalah Ceria Remaja, Anita, dan Aneka Yess. Saya mulai tertarik menulis (terutama cerpen) sejak mengenal majalah Ceria Remaja, Anita, dan Aneka Yess. Nama-nama seperti Donatus A. Nugroho, Gola Gong, dll. sangat menginspirasi saya.Nama-nama seperti Donatus A. Nugroho, Gola Gong, dll. sangat menginspirasi saya. Saya juga sempat terinspirasi oleh alm. Bastian Tito, pengarang cersil laris Wiro Sableng. Sewaktu SMP, saya malah sempat menulis sekitar 10 judul cersil dengan tokoh pendekar rekaan saya sendiri.

Nah, kalau yang dimaksud di sini adalah menulis blog, maka saya mulai tertarik menulis di blog sejak pertengahan tahun 2005-an, setelah membaca buku kecil berjudul Serba-serbi Blogger karya Bp. Teguh Wahyono. Meskipun isinya sudah tidak relevan lagi dengan perkembangan Blogger saat ini, namun buku itu masih saya simpan sampai sekarang.

4. Apa motivasimu membuat blog ini?
Bung Eko dotcom saya buat dengan tujuan sebagai wadah silaturahmi dengan teman-teman blogger lainnya. Alasan lain, blog yang lama nama domainnya habis dan tidak bisa diperpanjang karena PayPal sedang kena limit.

5. Siapa yang menginspirasimu untuk membuat blog?
Bp. Teguh Wahyono melalui bukunya yang berjudul Serba-serbi Blogger.

6. Siapa teman bloger yang mengajari dan membantumu membuat blog? (say something for apreciation)
Lagi-lagi saya harus menyebut nama Bp. Teguh Wahyono, karena blog pertama saya dibuat dengan petunjuk dari buku beliau yang berjudul Serba-serbi Blogger. Dalam perjalanannya, saya banyak dibantu dan terbantu oleh Om Agus Ramadhani, Kang Rohman, Asri Tadda aka Asta Qauliyah, dan tentu saja Bang Augusman Zalukhu.

7. Sekarang sudah punya berapa blog? Apa aja?
Yang saya seriusi dan diurus sepenuh hati cuma blog ini sama Pemalang Post. Lain-lainnya cuma jadi Google whores saja. 😀

8. Pertanyaan-pertanyaan di atas dihibahkan kepada…
Jujur saja, saya enggan melempar pertanyaan-pertanyaan ini ke blogger lain. Soalnya, di kesempatan sebelumnya hanya 3 dari 10 blogger saja yang mau dengan rendah hati menggarap PR yang saya lemparkan. So, saya harap Bung Darin bisa memaklumi. ^_^

Selesai sudah PR-nya. Semoga Bung Darin puas. Hehehe….

Menulis di GoodNovel dan raih penghasilan ratusan USD!
About Eko Nurhuda (412 Articles)
A happy father of three. Blogging and making video for fun. Love food, book, music, and sometime football #YNWA

17 Comments on Mengintip Dapur Bung Eko

  1. rismaka:
    Hhehe, dulu memang saya ngeblog di situ, Bro. Tapi nama domainnya expired pas akun PayPal saya lagi kena limit. So, here I am… ^_^

    Suka

  2. Ini bung eko pemilik blog ekonurhuda.com?

    Suka

  3. Blogger Terpanas:
    Ah, panjenengan membuat saya tersipu malu, Mas. ^_^

    munawar am:
    Oya? Wah, saya malah baru tahu kalau Pak Sawali itu seorang cerpenis. Pantesan gaya kepenulisannya mantep banget. 😀 Btw, cerpen-cerpen saya sudah pada hilang gak keurusan lagi, Kang. 😀

    BlogCamp:
    Wah, saya kok jadi tersanjung dengan rencana Pak Cholik. Hmmm, bener-bener senang saya. Terima kasih banyak, Pak. ^_^

    Suka

  4. Pertanyaan dan jawabannya ciamik mas.
    Saya kok jadi pengin beli buku 10 Cara Efektif Mencari Uang dengan Blog Berbahasa Indonesia, untuk tali asih acara2 di BlogCamp.

    Tapi walau di diskon tapi kalau masih dibebani ongkos kirim kan sama saja eli di Gramedia ha ha ha. Kalau begitu tak beli di Gramedia saja ya mas.

    Matur nuwun dan maju terus. Salam hangat dari BlogCamp

    Suka

  5. jadi kepingin lihat Cerpen Karya Bung Eko….
    Ini match dengan Pak Syawali yang merupakan Cerpenis handal dan mau berbagi di dunia blogosphere

    Suka

  6. saya mengenal sampean dari ekonurhuda.com blog itu sekarang di apain bung ? waktu itu, ketika saya masih sangat baru – barunya ngeblog yang pada waktu itu 100% ngeblog menggunakan hape. saya mengidolakan ekonurhuda.com (nggak ingin memuji- muji, tapi berdasarkan fakta saja). saya banyak belajar di sana.

    Suka

  7. Anthony Harman:
    Hahaha, lama-lama telanjang dong saya? 😀

    Blogger Terpanas:
    Hahahaha, pada seneng ya kalau saya dibuka-buka seperti ini? ^_^

    Suka

  8. kalua da pr2 seperti ini, saya bisa semakin tahu bung eko yang kata khabar angin begitu fenomenal dengan sponsoredreviews itu. sering sering saja pada ngasih pr beginian sama bung eko hehe….

    Suka

  9. Sedikit tirai yang menutupi tabir Bungeko.com mulai terkuak. hahahaha…

    Selamat atas Pe-ernya, mas

    Suka

  10. hehe … saya termasuk orang yang begitu tertutup dalam soal yang satu ini, bung eko. makanya, saya jarang membuat postingan khusus ketika ada pertanyaan lemparan seperti ini, hehe ….

    Suka

  11. Pertanyaan-pertanyaan diatas sih kayaknya mudah dijawab. cuma ketika temannya temanku nanya apa sih manfaat besar pertanyaan-pertanyaan itu. saya jadi berfikir kira-kira apa ya manfaatnya?

    Bisa beritahu bung Eko, apa sih manfaat besarnya pertanyaan-pertanyaan macam diatas?

    Suka

  12. Sama seperti Mas Iskandaria, saya juga tak keberatan menjawab pertanyaan model ini.

    Asal jangan jawab berapa jumlah mantan pacar aja. Hehehe…

    Oiya, oot nih Mas, baru blog ini, meskipun berplatform blogspot, tapi ada pilihannya untuk open I'd dan kawan-kawan ketika dibuka via Hand Phone. 😉

    Suka

  13. Teguh Wahyono. Lahir di Sragen, 9 Juni 1975. Menyelesaikan program S1 pada jurusan Teknik Informatika di Universitas Kristen Duta Wacana, Yogyakarta pada tahun 1998. Saat ini aktif sebagai dosen tetap Teknik Informatika di Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga.
    Berpengalaman menulis secara profesional sejak tahun 1995 ketika aktif menjadi redaksi majalah dan publikasi kampus “Buletin Informatika” (ISSN) di UKDW Yogyakarta. Sekarang penulis juga aktif menjadi redaksi jurnal AITI di FTI UKSW Salatiga. Beberapa tulisannya juga di muat di Surat Kabar (Bernas, Solopos) dan beberapa bahkan diterbitkan dalam bentuk sebuah buku. Buku-buku tentang komputer yang ditulisnya dan sudah diterbitkan antara lain adalah Teknik Merakit PC Modern (Gava Media, 2003), PC Troubleshooting Plus (Gava media, 2003), Prinsip Dasar dan Teknologi Komunikasi Data (Graha Ilmu, 2003) dan Sistem Informasi : Konsep Dasar, Analisis Desain dan Implementasi (Graha Ilmu, 2003).
    Saat ini penulis juga aktif sebagai engineer dan konsultan sistem informasi pada beberapa perusahaan. Memiliki minat yang tinggi terhadap pengembangan sistem database multiuser. Beberapa sistem informasi yang telah dibangunnya antara lain Sistem Informasi Akuntansi di Yogyakarta International School, Sistem Informasi Akuntansi di Primkop UPN Veteran Yogyakarta, Sistem Informasi Personalia di NCBA Indonesia (Anggota Cooperative League of USA), dan lain-lain

    Inikah Teguh Wahyono yang bung Eko maksud ?

    Suka

  14. salam sahabat,
    ternyata nama teguh waluyo udah lama juga ya berkecimpung di jagat blogosphere, kalau gus sendiri sih kenal blog dapet tugas pada saat kelas 3 smp itupun tugas mapel tik dan postingannya seputar berita bola itupun masih doyan copy paste dari tabloid bola dan soccer..
    tapi malah jadi profesi dan seneng blogwalking selain nambah temen dan juga dapet ilmu baru

    Suka

  15. Ya Bung tak apa 🙂 Sepertinya ini resiko bersosialisasi di blogosphere ya? *hehe*
    Hmm ternyata menulis sudah akrab dengan Bung ya, hingga membuat cersil sendiri 🙂
    Wah, kayaknya kita satu angkatan blogger nih, kira2 tahun segitu juga saya dah ngeblog, cuma ngga semeriah sekarang 🙂
    Betul bung, dah cukup sampai sini aja deh rantai Tag-nya. Takut nanti di minggu ini semua postingan jadi mendadak menjawab Tag 😀
    Sukses selalu bung Eko!

    Suka

  16. Sama dengan bung isklandaria, saya juga baru tahu nama Teguh Wahyono dari Anda bung. Seperti nama Jennie S. Bev yang belum lama sampeyan angkat tulisannya.

    Oh ya saya salut sama sampeyan yang mulai menulis cerita-cerita sejak SMP. Wiro Sableng… itu mah komik kesukaan saya, tapi saya tak pernah beli. Rental di perpustakaan. Sampeyan masih punya koleksinya bung? Pinjam donk…

    Suka

  17. Wah, saya baru dengar tuh nama Teguh Wahyono. Ternyata sudah cukup lama juga ya Bung Eko tertarik menulis di blog. Kalo saya baru pada tahun 2008 sih tertariknya. Oya, pertanyaan-pertanyaan di atas kayaknya boleh juga kalo mau dihibahkan ke saya..hehe. Saya nyari jawaban-jawabannya dulu ya Bung.

    Suka

Beri komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.